Selasa, 13 Mei 2008

PSIKOLOGI PERKEBANGAN ANAK

Awasi Anak Keranjingan Game

ImagePENGARUH BURUK: Bukan saja malas beradaptasi dengan lingkungan, playstation juga membuat anak malas melakukan rutinitas dan kewajibannya sehari-hari, seperti belajar dan mengerjakan pekerjaan rumah.

KECANDUAN playstation membuat anak menjadi kasar,suka mencaci,bahkan kehilangan pengendalian diri.Bagaimana cara mengatasinya? Bermain memang menjadi salah satu kebutuhan anak.

Benda apa pun yang ditemukan, di tangan anak-anak bisa menjadi sebuah permainan mengasyikkan.Namun,tidak semua permainan memiliki dampak bagus bagi perkembangan mental dan membantu proses sosialisasi anak dengan lingkungan. Di antara sekian banyak permainan yang ditawarkan di pasar, salah satu benda yang perlu diwaspadai, jika terlalu sering dimainkan anak, adalah playstation.Adrenalinyang memuncak,kemarahan yang disertai teriakan, bentakan dan cacian, hampir selalu mewarnai permainan yang menggunakan stik dan layar televisi tersebut. Agresivitas dan kebiasaan berbicara tanpa kendali bahkan mencaci, tentu saja berdampak negatif bagi perkembangan mental anak.

Anak jadi kehilangan kepedulian terhadap sesama, tidak mudah menerima kekalahan, bahkan menjadi lebih mudah menyakiti temanteman seusia, ataupun si adik yang lebih kecil. “Playstation memang membuat anak-anak menjadi lebih agresif, tidak bisamemahamiperasaan orang lain. Sebaiknya biasakan anak untuk tidak memainkan playstation selama berjam-jam,” kata pengajar SD di Jakarta Pusat, AwaludinAwawi. Manfaatnya bisa dikatakan tidak menguntungkan dengan membiarkan anak bermain playstation selama yang mereka inginkan.

Salah satunya adalah kurangnya keinginan anak bersosialisasi dengan lingkungan. Bukan saja malas beradaptasi dengan lingkungan, playstation juga membuat anak malas melakukan rutinitas dan kewajibannya sehari-hari, seperti belajar dan mengerjakan pekerjaan rumah. Pada tingkat kecanduan kronis terhadap permainan tersebut, anak bahkan bisa lupa waktu makan atau sekadar minum. “Itulah jeleknya permainan itu, anak bisa menghabiskan waktu berjam-jam, duduk diam memainkannya.

Kalau dilarang,anak bisa melawan orangtua. Jika itu terjadi, berarti tingkat ketergantungan anak pada playstation kronis,”tambah Awaludin. Senada dengan Awaludin, keluhan sama datang dari banyak orangtua di kota-kota besar. Seperti diungkapkan Dewi Aryanti. Ibu tiga putra itu mengaku cukup kewalahan menghadapi anak-anaknya saat dilarang memainkan playstation. “Kalau sedang bermain itu, rumah menjadi penuh teriakan,umpatan,cacian, ataupun tangisan.Yang menang berteriak senang, yang kalah mencaci maki,” kata Dewi.

Menghadapi anak-anaknya yang dirasa cukup sulit dikendalikan ketika dilarang bermain playstation, wanita berkulit kuning itu mengaku suka mengambil tindakan tegas.“ Terkadang kalau anakanak sudah tidak bisa diken- dalikan, saya akan menyimpan dan mengunci playstation mereka dalam lemari. Saya biarkan mereka berteriak ataupun menangis meminta. Daripada mereka kecanduan yang tidak mendidik,” tambahnya.

Selain efek yang terlihat, seperti anak jadi malas belajar, malas bersosialisasi,playstation juga memiliki dampak yang melibatkan fungsi tubuh.Misalnya anak jadi terbiasa duduk berjam-jam dengan posisi yang sama, padahal itu merusak tulang. Anak yang keranjingan playstation akan cenderung memiliki mata yang rusak. Selain itu,yang dipacu pada alat permainan elektronik ini adalah kemampuan anak untuk bereaksi cepat melalui latihan yang terus menerus (drilling).

Pada permainan ini, umumnya anak tidak belajar dari kesalahan, tidak belajar memecahkan masalah karena kepraktisannya memencet tombol, ia dihadapkan pada jawaban salah dan benar. Dalam permainan itu pula, umumnya tidak disajikan bagaimana cara untuk sampai pada jawaban benar.Jelas ini bukan gambaran dari kondisi yang sebenarnya dalam kehidupan sehari-hari yang mengajarkan pada anak bahwa untuk mencapai keberhasilan ia perlu menyelesaikan masalah yang dihadapi.

Dirancang untuk Menjadi Candu

BERAGAM jenis game (permainan) dengan mudah dapat dibeli mulai dari pedagang kaki lima hingga supermarket.

Kemudahan mendapatkan CD (compact disk) game terjadi di seluruh penjuru dunia. Besarnya pangsa pasar game membuat perusahaan pembuat game serius menggarap bisnis itu. Bayangkan saja, penjualan konsol SonyPlaystation, 2004 mencapai 71 juta unit. Angka itu belum ditambah dengan angka penjualan Nintendo 15 juta unit dan Microsoft Corp 14 juta unit. Tidak heran jika setiap game yang diluncurkan harus melalui proses seleksi ketat. Perusahaan pembuat game seperti Eidos, Electronic Art, Sierra, dan Microsoft menggarap game ini secara serius.

Perusahaan pembuat game tak segan-segan mengeluarkan uang ratusan ribu dolar untuk pembuatan satu game. Pendapatan dari game bisa mencapai miliaran dolar. Menurut Pengamat telematika Roy Suryo, perusahaan pembuat gamemengerahkan seluruh daya upayanya untuk membuat game. SDM (sumber daya manusia) pembuat gamedipilih yang terbaik. “Mereka menggunakan orang jenius dalam bidang komputer, fisika, sejarah, psikologi manusia, dan bidang yang terkait.

Gameyang dihasilkan menjadi sangat memikat bahkan menjadi candu,” ungkapnya. Penelitian yang dilakukan juga lengkap mulai materi yang akan ditampilkan hingga bagaimana pengaruhnya terhadap pengguna. Psikologi perkembangan anak merupakan salah satu yang wajib dilalui agar gamebisa sukses. Pembuat game dapat menampilkan sosok hero yang bisa diterima anak-anak.

Hal-hal yang menarik perhatian seperti tantangan, pertarungan, balap, horor, dan baku tembak atau bahkan seks disajikan dalam bentuk yang menarik. Dan ini didukung oleh kemajuan teknologi yang bisa menampilkan game terlihat bagus dan lebih nyata.

sumber : seputar Indonesia

AMENDEMEN UUD JANGAN DIPAKSAKAN

JAKARTA Wakil Ketua Majelis Permusyawaratan Rakyat (MPR) AM Fatwa menilai amendemen kelima Undang-Undang Dasar (UUD) 1945 harus menunggu momen politik yang tepat,jangan dipaksakan.

”Biarkan dinamika masyarakat yang membicarakan perubahan ini.Biarkan sampai matang dan komprehensif dan ada momen politik yang mendukung,” kataFatwadalamdiskusi ”Menyusun Kembali Sistematika Amendemen UUD 1945”di Jakarta kemarin. Fatwa mencontohkan, amendemen sebelumnya terjadi karena ada momentum politik yang mendorongnya melalui gerakan Reformasi. Tanpa itu, kata dia, hal tersebut tidak akan terjadi.

Karena itu, politikus Partai Amanat Nasional ini meminta agar semua pihak yang menginginkan adanya amendemen, seperti Dewan Pimpinan Daerah (DPD) untuk bersabar dulu. ”Saya pribadi setuju saja kewenangan DPD ditambah, tapi harus ada koridor-koridor yang dilalui, juga momentum yang tepat,” ujarnya.

Pakar konstitusi dan tata negara Sri Soemantri Martosoewignyo mengatakan,amendemen lanjutan terhadap UUD sudah diperlukan. Sebab, hasil amendemen keempat konstitusi itu masih banyak kekurangan. ”Ini karena pada waktu mengubah UUD,MPR tidak punya grand design,”ungkapnya.

sumber : seputar Indonesia

SAMBAL PETAI CUMI LEZAT MENANTANG



BANYAK di antara kita yang sebisa mungkin menghindari makanan dengan petai di dalamnya. Sebab, terlalu banyak kita menyantapnya, dapat menyebabkan mulut kita mengeluarkan aroma kurang sedap. Tidak hanya itu, petai juga dapat menyebabkan air seni kita berbau tidak enak. Tapi, bagi orang yang benarbenar menyukainya, hal itu tak menjadi masalah. Petai sendiri memiliki rasa khas yang dapat membuat masakan lebih sedap. Salah satu menu yang menggunakan petai sebagai bahan bakunya adalah sambal bukeng cumi petai. Pada menu ini, petai dicampur dengan cumi-cumi yang dimasak dengan sambal lezat. Makanan khas Kalimantan ini memang lezat disantap baik pada siang atau malam hari. Apalagi dalam keadaan perut lapar. Jika sudah merasakan kenikmatannya, bisa jadi Anda tidak akan mempedulikan bau yang mungkin dapat timbul setelah menyantapnya.

Bagi Anda ingin mencicipi menu yang menantang ini, bisa mengunjungi Warung Selera Acil Inun’s yang terletak di kawasan Pakubuwono, Jakarta Selatan. Mungkin banyak orang belum mengenal restoran ini, tapi di pusatnya yang terletak di daerah Samarinda, Kalimantan Timur, restoran yang telah berdiri sejak 2002 ini sudah memiliki banyak pelanggan. Pelanggan restoran ini mulai dari kalangan artis, pejabat, hingga pegawai biasa. Diharapkan dengan membuka cabang di Jakarta, banyak pelanggan yang datang dari Jakarta tidak usah pergi jauh lagi ke Samarinda. Mereka dapat datang untuk mencicipi beberapa menu favorit khas Kalimantan. ”Warung selera Acil Inun’s ini adalah sebuah persembahan dari aneka cita rasa masakan khas yang terdapat di daerah Kalimantan.

Anda dapat menikmati kelezatan dan keunikan berbagai masakan yang kami hidangkan,” ujar Dewi, pemilik Warung Selera. Kelezatan yang sehat dan kenyamanan yang nikmat tersaji di setiap menu yang tersedia. Dan semuanya dapat Anda rasakan bersama keluarga, kerabat, sahabat, dan semua handai taulan Anda. Menu yang ditawarkan restoran ini tak hanya cumi petai, tapi ada juga nila bakar, cah kangkung daging telur puyuh, sambal goreng udang bawang rambut, dan ikan asin goreng bumbu. Anda tidak perlu mempertanyakan soal rasanya, setiap masakan yang terdapat di restoran ini dapat membuat Anda menjadi ketagihan. Misalnya, menu Nila Bakar, dengan bumbu yang meresap pada daging lembut membuat pengunjung tidak akan menyesal memesan menu ini. Begitu pula dengan cah kangkung daging telur puyuh. Rasa cah ini benar- benar pas di lidah. Jika Anda menginginkan menu pedas, Anda bisa mencoba sambal goreng udang bawang rambut. Menurut pemiliknya, selain bumbu masakan yang diperhatikan, untuk menjaga rasanya, mutu bahan masakan juga diutamakan.

Bahkan, hampir 90% bahan masakan di Jakarta ini masih didatangkan dari Samarinda. Karena itu rasa ikan yang dimasakpun berbeda dengan ikan yang ada di Jakarta. Begitu juga dengan beberapa bumbu yang masih dikirim dari sana. Meski rasa tidak diragukan lagi, sebagai restoran yang baru membuka cabang di Jakarta ini, harus pintar-pintar menarik perhatian dan kepuasan pengunjung. Salah satunya dengan memberikan diskon 20% bagi pelanggan yang berkunjung sebelum lebaran tiba. Setelah lebaran, diskon hanya berlaku sebesar 10%. Selain diskon, pihak restoran juga akan memberikan beberapa bonus menu yang khusus untuk dicicipi para tamu. Bagi Anda yang tertarik ingin juga mencicipi, sempatkan berkunjung. Dan jangan lupa mencicipi menu favorit yaitu udang gala bakar, ikan patin bakar, dan sayur santan singkil. Bagi Anda yang ingin mencobanya di rumah, SILAHKAN.

sumber : seputar Indonesia

Jumat, 09 Mei 2008

SBY: Visi Pemerintah Konkret

Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) menyatakan bahwa visi Indonesia Sehat 2010 sudah konkret dan bukan hanya wacana.

”Ada yang menulis buku, katanya pemerintah atau SBY ini hanya angin,saya kira gedung ini (RSCM yang baru) bukan angin. Menghadapi seperti itu, mari kita betulbetul membuktikan menjadi sesuatu yang konkret dan bukan hanya angin dan wacana,” ujar Presiden. Visi pemerintan soal Indonesia Sehat 2010 dicanangkan tiga tahun lalu. Presiden menjelaskan, visi ini bukan wacana seperti yang pernah ditulis dalam sebuah terbitan buku.

Pernyataan tersebut disampaikan SBY pada peringatan hari malaria sedunia ke-1, sekaligus meresmikan gedung rawat inap terpadu Rumah Sakit Cipto Mangunkusumo (RSCM). Dia menegaskan, pemerintah juga terus merevitalisasi program-program kesehatan yang dulu dilakukan,yang pada masa reformasi ini tidak diaktifkan.Program itu,antara lain pekan imunisasi nasional (PIN),aktivitas posyandu,dan pos keluarga berencana (KB).

”Jangan sampai setelah pergantian kepemimpinan politik, program-program yang baik tidak kita lakukan,” jelasnya. Presiden menyebutkan, untuk posyandu pada tahun lalu telah terbentuk sebanyak 8.114 unit, poskesdes (pos kesehatan desa) yang baru dibentuk pada 2007 telah mencapai 33.910 unit,dan pos kesehatan pesantren yang dibentuk sejak 2005 lalu saat ini telah mencapai 600 unit.

Untuk itu, menurutnya, program-program kesehatan masyarakat yang bertaraf menengah ke bawah harus terus ditingkatkan pelayanannya, sejalan dengan pembangunan RS yang lebih bertaraf internasional. ”Saya setuju dengan pembangunan RS berkategori world class hospital, tetapi setelah kita perbaiki, tingkatkan, dan perluas fasilitas kesehatan,”jelasnya.

Pembangunan gedung baru RSCM yang mengeluarkan dana sebesar Rp123 miliar, menurutnya, merupakan biaya yang memang perlu di keluarkan. Hal ini termasuk produktif,mengingat banyak biaya yang sebesar itu lebih bersifat konsumtif dalam era tekanan ekonomi global dalam menghadapi tekanan APBN dan APBD.

”Hentikan sekali lagi pembangunan gedung, pembangunan fasilitas yang tidak sangat diperlukan. Apalagi, yang tidak produktif. Ini (RSCM) contoh produktif karena langsung diabdikan untuk membantu saudara-saudara kita,” tambahnya. Sekretaris Fraksi PDI Perjuangan Ganjar Pranowo menilai klaim SBY tersebut wajar.Namun,klaim tersebut harus didasarkan kepada fakta objektif.

”Jangan sampai klaim itu hanya menunjukkan sikap politik dalam situasi panik,”katanya. Ganjar menambahkan, masalah kesehatan yang diklaim SBY mengalami peningkatanharusdilihatsecara mendalam. Menurut dia, program Asuransi Kesehatan Masyarakat Miskin (Askeskin) banyak menuai masalah. Bahkan, program tersebut hampir tidak diperpanjang lagi, tetapi pemerintah menggantinya dengan Jaminan Kesehatan Masyarakat (Jaskesmas). (rarasati syarief/ ahmad baidowi)

sumber : seputar Indonesia

Bill Gates Tawarkan TI Pendidikan di Indonesia


ImageSIAP MEMBANTU: Chairman Microsoft Corporation Bill Gates (kiri) bersama Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) di Kantor Kepresidenan, Jakarta.

Chairman Microsoft Corporation Bill Gates tertarik untuk membantu pengembangan teknologi informasi (TI) dalam dunia pendidikan di Indonesia.Komitmen Bill Gates tersebut disampaikan langsung kepada Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) di Kantor Kepresidenan,Jakarta,kemarin.

”Bicara soal pengembangan pasar TI dan sebagainya, beliau mengatakan bahwa Microsoft masih akan terus melakukan sesuatu di bidang pendidikan terhadap para guru dan murid di seluruh Indonesia,” ujar Menteri Koordinator Bidang Kesejahteraan Rakyat Aburizal Bakrie seusai mendampingi Presiden SBY menerima Bill Gates kemarin.

Bill Gates yang merupakan salah seorang pendiri perusahaan peranti lunak terbesar di dunia datang ke Indonesia untuk memenuhi undangan Presiden SBY, sekaligus untuk mengisi forum Presidential Lecture dan Goverment Leaders Forum-Asia (GLFAsia) wilayah Asia Pasifik.Kedatangan Bill Gates ke Kantor Kepresidenan didampingi Presiden Microsoft Asia Pasifik (APAC) Emillo Umeoka dan Presiden Direktur Microsoft Indonesia Tony Chen.

Saat menerima Bill Gates, Presiden SBY didampingi Menko Kesra Aburizal Bakrie, Mensesneg Hatta Rajasa, Mendiknas Bambang Sudibyo, Menlu Hassan Wirajuda, Menkominfo M Nuh,Menkes Siti Fadilah Supari, dan Jubir Kepresidenan Dino Patti Djalal. Dalam pertemuan selama satu jam,menurut Aburizal,Presiden SBY dan Bill Gates banyak mendiskusikan mengenai akses internet di berbagai daerah di Indonesia yang masih banyak memerlukan perbaikan.

”Presiden telah mengatakan bahwa bagi setiap kegiatan,TI akan sangat dibutuhkan.” Indonesia berharap dapat mengejar suatu ketertinggalan TI itu untuk dapat melakukan pekerjaan-pekerjaan menjadi lebih baik,”ujarnya. Selain dunia pendidikan, menurut Aburizal, perlu dilakukan di Indonesia, antara lain berbagai hal yang sifatnya e-goverment,bisnis,unsur teknologi, kesehatan.

Presiden juga telah menginstruksikan adanya kepemilikan komputer secara besar-besaran di Indonesia, khususnya untuk sekolah di tingkat SMP dan SMA. ”Di situ kalau kita bisa mendapatkan satu komputer dengan harga yang jauh lebih murah. Bill Gates mengatakan pada angka USD200, maka sudah mendapatkan komputer yang baik, dan Microsoft tawarkan software gratis bagi sekolah-sekolah di Indonesia,”jelasnya.

Aburizal mengatakan,Bill Gates berkomitmen membantu pengembangan layanan peranti lunak di Indonesia, seperti halnya di India. ”Bill Gates mengatakan menyanggupinya, tapi bukan melakukan investasi khusus di Indonesia. Tapi kanyang kita lakukan, Microsoft kemudian menawarkan software-software gratis di sekolah-sekolah dan sebagainya,”ujar Aburizal.

Mengenai tindak lanjut kerja sama Microsoft Inovation Center,yang digagas Presiden saat bertemu dengan Bill Gates di AS pada 2006 lalu,Menkominfo M Nuh mengatakan saat ini program tersebut sudah berjalan. Menurutnya, Microsoft Inovation Center terdapat di empat perguruan tinggi, yaitu Universitas Indonesia, ITB,UGM,dan Institut Teknologi 10 Nopember Surabaya.

”Dari empat perguruan tinggi ini nanti akan dikembangkan dan empat yang sudah ada itu akan diperbesar, dan kita harap bisa dikembangkan ke luar atau ke lain universitas lagi,”ujarnya. Microsoft, menurut M Nuh telah menjadi legal software di Tanah Air. Dia menjelaskan, Depdiknas melakukan antisipasi sistem secara sistemik agar masyarakat secara keseluruhan sadar akan pentingnya penggunaan legal software.

Oleh karena itu, lanjut M Nuh, dari tahun ke tahun pembajakan peranti lunak Microsoft di Indonesia diharapkan semakin menurun. Pada tahun ini semua departemen juga telah diinstruksikan untuk melakukan evaluasi jumlah peranti lunak yang ada. ”Dari situ kita harapkan lambat laun nanti pembajakan kita sudah tambah kecil. Paling tidak, kita motori departemen-departemen, BUMN, dan perusahaan perusahaan besar. Hasilnya, salah satunya adalah Indonesia menjadi masuk dalam watch list dan bukan lagi di priority watch list,” tambahnya. (rarasati syarief)

sumber : seputar Indonesia



Tol Tenggelam,Akses Bandara Lumpuh


ImageEVAKUASI Truk TNI yang mengangkut calon penumpang pesawat berusaha menerobos banjir di tol Sedyatmo, Jakarta kemarin. Akses utama menuju Bandara Soekarno-Hatta itu kembali tergenang air pasang.

TANGERANG(SINDO) – Air pasang yang kembali menggenangi ruas tol Sedyatmo sejak dini hari kemarin membuat akses dari dan ke Bandar Udara Internasional Soekarno-Hatta terputus. Akibatnya,puluhan penerbangan tertunda bahkan dibatalkan. Hingga pukul 17.30 WIB kemarin, 53 penerbangan domestik dan 6 penerbangan internasional ditunda satu sampai lima jam.

Banyaknya penundaan jadwal penerbangan itu, menurut Kepala Cabang Utama Bandara Soekarno-Hatta Hariyanto, karena menunggu calon penumpang serta kru maskapai penerbangan yang terlambat. ”Semua maskapai telah bersepakat untuk menunda penerbangan,” kata Hariyanto kemarin. Tol Sedyatmo terendam air setinggi 80–120 cm sepanjang satu kilometer, dari Km 26 hingga Km 27.

Genangan air ini disebabkan jebolnya tanggul penahan air di sekitar ruas tol Sedyatmo sepanjang empat meter. Akibatnya, air laut pasang yang bersebelahan dengan ruas tol tersebut mengalir masuk. Sejumlah maskapai mengaku mengalami keterlambatan penerbangan karena banjir di ruas tol Sedyatmo ini. Sampai pukul 17.00 WIB kemarin, dari 71 penerbangan domestik dan internasional maskapai Garuda Indonesia,20 di antaranya terlambat.

”Kebanyakan karena menunggu penumpang. Bagi yang terlambat, kita terbangkan mereka dengan penerbangan berikutnya tanpa biaya tambahan,” ujar Kepala Komunikasi Eksternal Garuda Singgih Handoyo di Jakarta. Untuk mengurangi frekuensi keterlambatan, Garuda telah mengimbau calon penumpang agar berangkat lebih awal menggunakan jalan alternatif.

Sekretaris Perusahaan Merpati Purwatmo juga mengaku ada keterlambatan penerbangan hingga beberapa jam. ”Tetapi tidak ada pembatalan,” ujar Purwatmo. Kepala Komunikasi Perusahaan Mandala,Trisia Mega wati mengatakan keterlambatan penerbangan yang terjadi kemarin masih dalam batas wajar. Namun, dia tidak menyebut batas waktu yang dianggap wajar tersebut.

”Yang terlambat akibat banjir kita alihkan ke penerbangan berikutnya atau dijadwal ulang,” kata Trisia. Direktur Utama PT Angkasa Pura II Edie Haryanto mengimbau seluruh maskapai agar memberikan kompensasi selama para penumpang menunggu lebih dari satu jam.

Edie menyatakan, kantor cabang telah berkoordinasi dengan Kepolisian Resor Bandara untuk membuka pintupintu belakang bandara (M1) agar bisa digunakan sebagai jalur alternatif kendaraan yang tidak bisa melewati tol Sedyatmo. Kapolres Bandara Soekarno- Hatta Kombes Pol Guntur Setyanto mengatakan,untuk perbaikan PT Jasa Marga telah menyediakan dua buah kendaraan pengecor tanggul yang bocor.

Polisi telah menurunkan kekuatan sebanyak 386 personel untuk membantu calon penumpang pesawat yang terhalang banjir.Jumlah orang tersebut masih ditambah lagi delapan bus Brimob dan lima truk milik Marinir. Selain itu, dua buah helikopter telah diturunkan untuk membantu proses evakuasi. Dia menyarankan agar pengendara yang hendak melalui tol Sedyatmo memakai jalur alternatif.”Yaitu melalui pintu depan bandara dan pintu belakang bandara,” kata Guntur.

2.000 Karung

Akibat banjir air pasang kemacetan panjang di jalan umum tak terhindarkan.Kemacetan tampak mengular menjelang pintu masuk bandara di jalur alternatif M1. Kemacetan juga terlihat di Jalan Teluk Gong ke Kamal Muara. Bila biasanya hanya memakan waktu setengah jam, kemarin butuh waktu dua jam. Genangan setinggi satu meter di ruas tol Sedyatmo juga membuat arus kendaraan di ruas tol menuju bandara terganggu.

Banyak mobil sedan yang terpaksa memutar balik karena takut melintasi banjir.Hanya kendaraan besar seperti truk dan bus yang bebas lalu lalang di lajur menuju bandara.Namun untuk lajur sebaliknya dari arah bandara menuju Jakarta belum bisa dilalui karena genangan masih tinggi. Para calon penumpang pesawat pun terpaksa diangkut dengan truk tronton sejak gerbang tol Kapuk.

Menurut Kepala Cabang Cawang- Cengkareng-Grogol PT Jasa Marga David Wijayatmo,Jasa Marga bekerja sama dengan TNI AL menyiapkan sembilan truk tronton guna mengangkut calon penumpang pesawat.Truk tersebut akan membawa mereka sampai gerbang tol Cengkareng. Setelah itu mereka akan diantar dengan enam bus Damri sampai ke bandara. Pada saat perbaikan tanggul dilakukan,ada sedikit masalah.

Tepatnya di Km 26,dua mobil truk berisi karung tanah dan pasir mogok karena mesin kendaraan terendam air.Truk tersebut berhenti di tengah jalan hingga satu jam sebelum didatangkan satu truk untuk memindahkan puluhan karung tersebut. Menurutsalahsatupekerja perbaikan tanggul Sugiyatno, 30, sampai Kamis siang sudah ada 2.000 karung tanah dan pasir yang didatangkan dari Jakarta Utara dan Jakarta Barat.

Karung tersebut lalu dibawa sampai ke lokasi tanggul yang jebol.Setelah itu baru dibawa menggunakan perahu getek yang memiliki panjang 1,5 meter dan lebar 70 cm.”Selain karung,perbaikan tanggul juga memerlukan bambu sebanyak 100 buah yang berukuran 10 meter. Bambu ini dipotong berukuran tiga meter untuk dipancangkan di tanggul yang jebol itu,”jelasnya.

Selalu Berulang

Kepala Seksi Oseanografi Jawatan Hidro Oseanografi TNI AL Mayor Saroso memperkirakan, air pasang akan terjadi hingga hari ini dengan ketinggian mencapai satu meter. Hari sesudahnya ketinggian air pasang diperkirakan akan semakin surut dan berhenti namun kembali lagi dengan mencapai ketinggian batas maksimum yaitu 1,2 meter pada periode bulan baru berikutnya.

”Air pasang ini rutin terjadi setiap bulannya dan merupakan fenomena wajar,”katanya. Dia menambahkan, Jakarta Utara termasuk wilayah yang parah terkena gelombang air pasang karena letaknya di sebelah kiri arah angin. Sementara letak kiri itulah faktor penyebab air tertarik ke darat dan memperbesar limpasan air. ”Ketinggian gelombang pada saat ini juga termasuk rendah karena tidak dibarengi dengan curah hujan yang tinggi,” jelasnya.

Menanggapi kembali terulangnya banjir di akses menuju bandara,Wakil Gubernur DKI Jakarta Prijanto menegaskan bahwa bulan Oktober mendatang seluruh tanggul untuk mencegah banjir di ruas tol menuju bandara akan segera selesai. Saat ini masih berlangsung tender pengerjaan proyek senilai Rp15 miliar itu. Prijanto menambahkan, pemerintah provinsi sangat yakin dalam dua bulan ini akan didapatkan pemborong yang akan mengerjakan proyek tersebut.

”Pengerjaannya hanya butuh waktu empat bulan,” katanya di Jakarta kemarin. Wakil Presiden (Wapres) Jusuf Kalla menginstruksikan Menteri Pekerjaan Umum (PU) Djoko Kirmanto dan Menteri Perhubungan (Menhub) Jusman Syafii Djamal untuk mempercepat proyek pelebaran dan peninggian jalan tol Sedyatmo serta jalur kereta api (KA) dari Stasiun Manggarai menuju Bandara Soekarno- Hatta.Instruksi ini diungkapkan Wapres menyusul terendamnya tol Sedyatmo setinggi 80–120 cm akibat air pasang kemarin.

”Dipercepat jalan tol yang elevated,bertingkat dua.Ya rel KA juga. Dua-duanya kita percepat. Mudah-mudahan tahun depan tidak terjadi (banjir rob) lagi,” terang Wapres seusai santap malam dengan Chairman Microsoft Corp Bill Gates di Hotel Shangrila,Jakarta,kemarin. Pada pagi harinya Wapres mengaku mendapat telepon dari Gubernur DKI Jakarta Fauzi Bowo terkait terendamnya tol Sedyatmo.

Menurut Kalla, Foke—sapaan akrab Fauzi Bowo—berjanji masalah tersebut selesai dalam satu hari. ”Saya pagi-pagi ditelepon Pak Gubernur,Pak Gubernur janji hari ini selesai. Mudahmudahan selesai menurut Pak Gubernur,dan kita harap segera juga.Menteri PU saya minta pagi-pagi untuk mengadakan suatu upaya darurat supaya jangan terjadi lagi,” papar Kalla. (denny irawan/ meutia rahmi/neneng z/ sucipto/helmi syarif/ maya sofia)

sumber ; seputar Indonesia

Google